Upacara bendera merupakan salah satu kegiatan penting yang sering dilakukan di sekolah. Umumnya, upacara bendera dilaksanakan pada hari Senin dan hari-hari tertentu, seperti peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia. Meskipun sudah sering dilakukan, namun masih banyak siswa-siswi yang belum memahami tujuan diadakannya upacara bendera.
Salah satu poin penting tujuan upacara bendera yaitu untuk menumbuhkan rasa nasionalisme anak bangsa. Nasionalisme merupakan jiwa bangsa Indonesia yang harus melekat selama negara ini masih berdiri. Maka dari itu, upacara bendera menjadi salah satu kegiatan penting untuk membentuk karakter bangsa.
Upacara mengajarkan sikap kedisiplinan terhadap seluruh peserta terutama untuk siswa- siswi. Siswa-siswi akan lebih menghargai ketepatan waktu. Ikut berpartisipasi dalam upacara juga merupakan salah satu bentuk dari nasionalisme. Karna dari sana kita dapat belajar persatuan dan kesatuan, menghargai sesama teman yang berbeda suku dan agama, belajar tentang kedisiplinan waktu, dan menjunjung tinggi ideologi negara yakni pancasila.
Seperti halnya di SD Negeri Ungaran 1 Yogyakarta Upacara bendera diadakan tiap hari Senin. Upacara ini diikuti oleh seluruh warga sekolah. Mulai dari siswa, guru, dan para staf sekolah wajib untuk mengikuti upacara. Selama mengikuti upacara, seluruh peserta mendengarkan apa yang disampaikan oleh pembina. Selain itu tidak ada yang boleh terlambat mengikuti upacara.
Tanggung jawab seorang siswa juga perlu. Seperti menjadi seorang petugas upacara. Siswa dituntut untuk ikut berpartisipasi dalam upacara. Contohnya saja beberapa siswa ditunjuk untuk menjadi petugas pengibar bendera. Meraka akan berlatih beberapa sebelum upacara diselenggarakan. Pembaca pembukaan UUD 1945 juga melatih intonasi sebelum upacara dimulai agar sesuai dengan nada baca tersebut. Begitu pula dengan anggota koor, mereka berlatih dengan giat agar dapat bernyanyi kompak. Setiap petugas upacara memiliki tanggungjawabnya masing-masing. Semua sudah sesuai dengan runtutan acara. Sehingga dapat dilaksanakan upacara dengan khidmat.
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!